Sunday, July 10, 2016

AGAR DOA LUAR BIASA

Oleh : Ust Riyadh Ahmad

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

اَلْحَمْدُ لِلهِ اْلوَاحِدِ اْلأَحَدِ, اَّلذِى لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْ وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا اَحَدٌ, اَحْمَدُهُ سُبْحَانَهُ وَتَعَالىَ وَاَشْكُرُهُ, اَلَّلهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلىَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلىَ اَلِهِ وَاَصْحَا بِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ اِلىَ يَوْمِ اْلقِيَامَةِ, اَمَّا بَعْدَهْ.

hadirin rokhimakhumulloh
Bila ada pertanyaan, apakah takdir bisa dirubah? jawabnya tentu tidak bisa, sebeb urusan takdir adalah hak preroogatif Alloh. tapi kenapa ada sebuah hadist mengatakan bahwa sedekah bisa menolak balak? bukankah dengan demikian takdir bisa dirubah? nah untuk menjawabnya mari kita ikuti kisah mengagumkan berikut ini:

alkisah, tersebutlah seorang wanita tua di kota terpencil negara pakistan. ia hidup bersama cucu kecilnya yang sudah yatim piatu. bukan hanya yatim, bahkan si cucu sudah lama menderita sakit. sebuah sakit yang kata dokter-dokter dikota tersbut, penyakit itu harus ditangani oleh dokter spesialis bedah. apakah tidak ada dokter spesialis bedah? ada tapi sayang, disamping biaya yang mahal juga jarak tempuh yang jauh sebab harus kekota besar yang sangat menyulitkan. bukan hanya itu dokter spesialis bedah yang dimaksud ternyata haya ada satu yaitu bernama dokter ishan. tentu untuk bertemu  saja sangatlah sulit.

akhirnya yang bisa dilakukan oleh wanita tua itu hanyalah berdoa, memohon agar Alloh memudahkan urusannya.
wanita tua itu sangat meyakini sabda Nabi:
“Tiada yang bisa menolak takdir (mengubah takdir) Allah, kecuali doa.” (HR. Tirmidzi, Hakim, Ahmad, dan Ibnu Majah).
bukankah takdir adalah hak Alloh untuk mengubahnya? betul sakali. lalu apa tugas kita? ikuti saja perintahnya, maka Dialah yang maha kuasa dan menepati janjinya. Sangatlah mudah bagiNya untuk mengubah takdir kita. bukankah ini sudah menjadi janjiNya bagi siapa yang sungguh-sungguh berdoa.

 Alloh yang menciptakan dan mengatur bumi langit seiisinya. Maka kuasa Alloh-lah mengatur yang tadinya tidak mungkin jadi mungkin.

hingga di suatu sore cuaca mendung, disusul dengan hujan deras disertai petir. sebagaimana biasa wanita itu, seusai sholat ia berdoa. hal ini ia yakini dapat mendatangkan pertolongan Alloh.

karena bukan kah Alloh berfirman; "dan memohonlah pertolongan kepadaKu dengan sabar dan SHOLAT"

usai itu wanita tersebut melihat dari dalam rumah, ada mobil berhenti didepan rumahnya. mungkin karena gelap dan cuaca buruk nobil itu berhenti unutuk istirahat. "alangkah baiknya bila orang yang ada dimobil itu saya persilahkan untuk berteduh dirumah dari pada diluar kedinginan, kasiahan" batin wanita tua itu.
ternyta betul isi mobil itu adalah dua orang pria yang katanya tersesat. sebagaimana biasa bila ada tamu wanita tua itu selalu menyambutnya dengan sepenuh hati.
 hal ini adalah sebuah amal shalih warisan para Nabi. apa itu? memualiakan tamu. Rasululloh bersabda; "mankana yukminu billahi wal yaumil akhir fal yukrim dhoifah; siapa orang yang beriaman pada Alloh dan hari akhir maka muliakanlah tamu".
hal ini juga termasuk amal sholih yang dalam hadist lain dikatakan:
“Beramal sholihlah kamu sekalian, karena beramal (berbuat kebaikan/ibadah) akan mengubah sesuatu yang buruk yang telah ditentukan-Nya padamu” (HR. Bukhori dan Muslim).

tidak hanya itu, wanita tua tersebut bahkan menyediakan minum dan beberapa hidangan untuk kedua tamu musafirnya.

Tamu itu berkata: "Demi Allah, Anda telah membuat saya kagum dengan keramahan dan kemuliaan akhlak Anda. Semoga Allah sedekah Anda ini, dibalas oleh Alloh dengan balasan terbaik dariNya. Dan saya lihat tadi ibu sholat, kemudian berdoa. Semoga Alloh mengabulkan doa Anda"

Si ibu menjawab,
"Nak, Anda adalah musafir yang sudah Allah perintahkan untuk dibantu. Sedangkan doa-doa saya sudah dikabulkan
oleh Allah semua, kecuali satu"

"Kalau boleh tahu, doa apakah itu ibu?" Tanyanya tamu itu

Si Ibu kemudian bercerita sambil
Menunjuk anak yang berbaring dipojok ruangan "Anak ini adalah cucu saya. Dia yatim piaatu
dan menderita sakit yang tidak bisa disembuhkan oleh
dokter yang ada di sini. Mereka berkata kepada saya, ada seorang
dokter ahli bedah yang mampu menyembuhkannya,namanya
Dr. Ishan. Namun, dia tinggal jauh dari sini. Tidak mungkin saya
membawa anak ini ke sana. Makanya saya berdoa kepada Allah
agar Alloh memudahkannya

Menangislah tamu tersebut. Dia berkata sambil terisak, "Allahu
Akbar, La haula wa là quwwata illa billah. Demi Allah, sayalah dokter Ishan yang ibu maksud. Saya hendak pergi ke sebuah kota denagan naik pesawat, tapi pesawat tersebut tiba-tiba rusak dan harus diperbaiki 16 jam, lalu saya memilih perjalanan darat bersama sopir saya ini. Dan ketika naik mobil, ibu tahu seharian ini malah hujan deras petir besar hingga Alloh menyesatkan kami, sampai ketempat ini"

"Saya juga heran dari tadi ada apa kok Alloh membuat perjalanan saya tersendat begini pasti ada hikmahnya.
Terntanya inilah hikmahnya Alloh mengantarkan saya kepada Ibu secara cepat dan tepat. Sayalah Dr
Ishan, Bu. SubhanAlloh"

Hadirin rokhimakumulloh dari kisah ini jelaslah bahwa takdir bisa dirubah oleh Alloh bila seorang  hamba sedikitnya melakukan 4 hal:

1. Sholat. Sebagaimana ayat: "dan mohonlah pertolongan pada Alloh dengan sholat dan sabar"
2. Amal Kebaikan. Sebagaimana hadist:
“Beramallah kamu sekalian, karena beramal (berbuat kebaikan) akan mengubah sesuatu yang buruk yang telah ditentukan-Nya padamu” (HR. Bukhori dan Muslim).
3. Doa. Sebagaimana sabda Nabi:
“Tiada yang bisa menolak takdir Allah, kecuali doa.” (HR. Tirmidzi, Hakim, Ahmad, dan Ibnu Majah).

4. Sedekah. Sebaimana pesan rosul yang tegas dan gamblang:
“Sesungguhnya sedekah itu dapat memadamkan kemarahan Allah dan menolak ketentuan yang buruk.” (HR. Tirmidzi).


Demikian kultum yang bisa saya sampaikan semoga bermanfaat. Pesan simplenya adalah sebagaimana pesan Nabi:
“Bersegeralah bersedekah, karena balak tidak pernah mendahului sedekah.” (HR. Thabrani).
Wabillhi taufiq wal hidayah

و السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
__________

Rekening pembangunan gedung Tahfidz 1 (pereode ramadhan) Pondok Pesantren "DOAQU" Doa Ahlul Qur'an
No. Rekening Bank Mandiri
1 3 5 00 1450811 1
a/n YAYASAN DOA AHLUL QURAN
CP Hotline: 085600008086

No comments: